PSIKOLOGI PENDIDIKAN SECARA UMUM

 

(guru sedang menanyakan keadaan psikologi siswa)

PSIKOLOGI PENDIDIKAN SECARA UMUM

Psikologi pendidikan menjadi salah satu cabang ilmu psikologi yang berfokus dan mengkaji lebih mendalam mengenai pembelajaran dalam bidang pendidikan. Bidang ini dibentuk oleh beberapa ahli psikologi pada akhir abad ke-19 tepat sebelum abad ke-20. Pada intinya psikologi pendidikan merupakan salah satu cabang dari psikologi yang ksusus mempelajari perilaku manusia dalam ranah pendidikan, psikologi pendidikan merupakan psikologi khusus, dan psikologi pendidikan merupakan psikologi terapan (diterapkan untuk memecahkan masalah-masalah psikologi dalam praktek pendidikan).

Psikologi pendidikan berusaha untuk memahami tindakan psikologis yang tepat dalam interaksi antar setiap faktor pendidikan. Ilmu pengetahuan psikologi tentang perserta didik menjadi hal yang sangat penting dalam pendidikan. Karena itu, ilmu pengetahuan mengenai psikologi pendidikan seharusnya menjadi salah satu kebutuhan bagi para guru-guru, bahkan bagi setiap orang yang menyadari bahwa dirinya sebagai pendidik bagi muridnya maupun orang lain. Menurut Safari (2015, p. 16) mengatakan secara garis besar banyak ahli membatasi objek kajian psikologi pendidikan menjadi tiga macam, yaitu:

1.     Mengenai “Belajar”, yang meliputi teori-teori, Prinsip-prinsip, dan ciri-ciri khas perilaku belajar peserta didik, perilaku aktivitas peserta didik dan sebagainya.

2.     Mengenai “Proses Belajar”, yaitu tahapan perbauatan dan peristiwa yang terjadi dalam kegiatan belajar peserta didik.

3.     Mengenai “Situasi Belajar”, yakni suasana dan keadaan lingkungan, baik bersifat fisik maupun non-fisik yang berhubungan dengan kegiatan belajar peserta didik.

    Baca Juga: Psikologi Secara Umum

OBJEK KAJIAN PSIKOLOGI PENDIDIKAN

Menurut Glover dan Ronning dalam (Safari, 2015, p. 15) menjelaskan bahwa objek kajian psikologi pendidikan mencakup topik-topik  tentang pertumbuhan dan perkembangan peserta didik, hereditas dan lingkungan, perbedaan individual peserta didik, potensi dan karakteristik tingkah laku peserta didik, pengukuran proses dan hasil pendidikan dan pembelajaran, kesehatan mental, motivasi dan minat,  serta disiplin lain yang relevan. Oleh karena itu objek kajian psikologi pendidikan, selain teori-teori psikologi pendidikan sebagai ilmu, terapi lebih condong pada aspek psikologis peserta didik, khususnya ketika mereka terlibat dalam proses pembelajaran.

PENGERTIAN PSIKOLOGI PENDIDIKAN MENURUT AHLI

·        Menurut Muhibbinsyah (2001) mengatakan pengertian psikologi pendidikan adalah sebuah disiplin psikologi yang menyelidiki masalah psikologis yang terjadi dalam dunia pendidikan.

·        Menurut Ensiklopedia Amerika, mengatakan pengertian psikologi pendidikan adalah ilmu yang lebih berprinsip dalam proses pengajaran yang terlibat dengan penemuan-penemuan dan menerapkan prinsip-prinsip dan cara untuk meningkatkan keefisien di dalam pendidikan.

·        Menurut Safari (2015, p. 13) mengatakan psikologi pendidikan adalah studi yang sistematis terhadap proses dan faktor-faktor yang berhubungan dengan pendidikan. Sedangkan pendidikan adalah proses pertumbuha yang berlangsung melalui tindakan-tindakan belajar. Dari batasan diatas terlihat adanya kaitan yang sangat kuat antara psikologi pendidikan dengan tindakan belajar. Karena itu, tidak mengherankan apabila beberapa ahli psikologi pendidikan menyebutkan bahwa lapangan utama studi psikologi pendidikan adalah soal belajar. Dengan kata lain, psikologi pendidikan memusatkan perhatian pada persoalan-persoalan yang berkenaan dengan proses dan faktor-fakto yang berhubungan dengan tindakan belajar.

    Baca juga: Jenis Metode Pembelejaran

(Keadaan atau situasi kelas dalam pembelajaran)

HUBUNGAN PSIKOLOGI DENGAN PENDIDIKAN

Menurut Safari (2015, p. 14) menjelaskan ada beberapa hubungan psikologi dengan pendidikan, yaitu:

1.     Aspek psikologis tidak dapat diabaikan dalam proses pendidikan.

2.     Peserta didik merupakan makhluk bio-psiko-sosio-spiritual.

3.     Pendidikan dilaksanakan berdasarkan: landasan filosofis, psikologis, sosio-kutural, dan teknologis.

4.     Mendidik berarti membantu peserta didik agar mereka dapat berkembang secara optimal sesuai dengan tujuan pendidikan.

MANFAAT ATAU PERAN PSIKOLOGI PENDIDIKAN BAGI PENDIDIKAN

Menurut Safari (2015, pp. 16-17) mengatakan ada beberapa peran psikologi pendidkan bagi pendidikan, diantaranya yaitu:

1.     Peran psikologi pendidikan bagi pengembangan kurikulum

·        Kurikulum adalah seperangkan pengalaman belajar yang direncanakan dan dilaksanakan baik didalam maupun di luar sekolah untuk mencapai tujuan pendidikan.

·        Pengembangan kurikulum dilakukan dengan mempertimbangkan aspek-aspek: karakteristik psikologi peserta didik, kemampuan peserta didik untuk melakukan sesuatu dalam berbagai konteks, pengalaman belajar siswa, hasil belajar (learning outcomes), standarisasi kemampuan siswa.

2.     Peran psikologi pendidikan bagi pengembangan program pendidikan antara lain, yaitu:

·        Penentuan jurusan atau program.

·        Pengembangan program harus mengacu pada upaya pengembangan kemampuan potensial peserta didik.

·        Pengembangan program pendidikan, contohnya penyusunan jadwal pelajaran, jadwal ujian dll. Tidak bisa lepas dari aspek psikologi peserta didik.

3.     Peran psikologi pendidikan bagi pengembangan sistem pembelajaran, dalam hal:

·        Pemilihan model-model pembelajaran.

·        Pemilihan teori belajar yang akan diaplikasikan.

·        Pemilihan media dan alat bantu pembelajaran.

·        penentuan`alokasi  waktu belajar dan pembelajaran.

4.     Peran psikologi pendidikan bagi sistem evaluasi antara lain yaitu:

·        Penentuan teknik evaluasi (teknik test atau teknik non test).

·        Penentuan jenis test (tulis, lisan, dan perbuatan, serta objektif atau subjektif).

·        Penentuan mengenai waktu pelaksanaan evaluasi.

Baca Juga: Media Pembelajaran Secara Umum

Jangan Lupa Langganan (Gratis), Share dan Comment Agar Tidak Ketinggalan Artikel Terbaru Dari Journal Extract. Terimakasih.

DAFTAR PUSTAKA

Muhibbinsyah. (2001). Psikologi Pendidikan Dengan Pendekatan Baru Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Safari, I. (2015). Psikologi Pendidikan. PGSD Penjas Kampus Sumedang: Universitas Pendidikan Indonesia.

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

5 PENGERTIAN PENDIDIKAN MENURUT PARA AHLI

PENGERTIAN MATEMATIKA MENURUT 6 PARA AHLI

PERBEDAAN ANTARA JIWA DAN NYAWA

PENGERTIAN SENI DAN PENGELOMPOKAN SENI

PRINSIP-PRINSIP LATIHAN

TAHAP PEMBELAJARAN MOTORIK

JENIS JENIS KEKERASAN ANAK (CHILD ABUSE)

SELF-CONTROL (PENGENDALIAN DIRI)